Posts

Showing posts from November, 2015

5 PESAWAT MATA-MATA CANGGIH

Image
Pesawat mata - mata diciptakan untuk melakukan pengintaian dan deteksi keberadaan lokasi musuh serta mengumpulkan data yang diperlukan dalam sebuah kegiatan operasi militer. Umumnya pesawat mata-mata dibuat tanpa awak alias dikendalikan dari jarak jauh. Hal ini dilakukan untuk mengurangi jumlah resiko tertangkapnya agen mata-mata yang dapat membocorkan semua rahasia penting, ketika ditangkap atau disandera oleh pihak lawan.    Nah berikut ini ada beberapa pesawat mata-mata cangih, diantaranya sebagai berikut : 1. General Atomics MQ-9 Reaper   Turboprop MQ-9 adalah UAV pemburu pembunuh pertama yang didesain untuk daya jelajah jarak jauh dan kemampuan terbang sangat tinggi. Dalam mode pembunuh, UAV ini dapat membawa rudal udara ke darat, Hellfire , hingga 14 (empat belas) buah, atau campuran antara rudal Hellfire dan bom dengan pemandu laser. Senjata-senjata tersebut di kendalikan oleh seorang pilot yang berada di pusat pengendali. Turboprop MQ-9 memiliki kecepa

PRESIDEN PEMBASMI KORUPSI

Image
Korupsi bukan hanya banyak di Negara Indonesia namun korupsi saat ini sudah menjadi penyakit di seluruh dunia. Banyaknya kasus korupsi yang terjadi di setiap negara membuat rakyat yang ada di negara tersebut sengsara. Uang rakyat yang seharusnya di gunakan untuk pembangunan bangsa dan negara harus dikorupsi oleh sebagaian orang yang tidak bertangung jawab. Untuk memberantas korupsi diperlukan tindakan tegas Presiden sebagai pemimpin tertinggi bangsa untuk menumpas para koruptor yang merugikan negara. Nah berikut ini ada beberapa presiden di dunia yang sangat tegas dan berani dalam memberantas korupsi. Ingin tahu presiden siapa saja itu, simak 5 (lima) Presiden di Dunia Pembasmi Korupsi berikut ini : 1. Felipe Calderon (Meksiko) Ini dia presiden paling tegas memberantas korupsi di negaranya. Felipe Calderon memecat lebih dari 4.500 (empat ribu lima ratus) anggota polisi Negara Meksiko sebab terkait rasuah (korupsi), penyalahgunaan jabatan, dan kejahatan terorganisasi. Lan

HIPERTENSI PENYEBAB DAN CARA MENGATASINYA

Image
Hipertensi sudah menjadi masalah kesehatan yang umum di Negara Indonesia, penyakit ini menduduki peringkat ke 3 (tiga) penyebab kematian. Sebagian besar masyarakat masih enggan untuk melakukan pemeriksaan dikarenakan merasa tidak ada masalah pada tubuh mereka. Dan tanpa disadari mereka telah tertipu dengan kondisi tubuh yang seperti itu padahal bila dilakukan pemeriksaan dapat diketahui adanya penyakit yang datang pada tubuh salah satunya hipertensi . Hipertensi merupakan kondisi dimana tekanan darah berada di atas normal. Pada umumnya gejalanya jarang terlihat sehingga dapat mengundang penyakit lain yang berbahaya untuk menyerang tubuh kita seperti jantung, ginjal, diabetes dan stroke . Masalah yang timbul tersebut terjadi bila tekanan darah tidak terkontrol dalam skala berkepanjangan. Tekanan darah seseorang normalnya setara atau kurang dari 120/80 mmHg. Pada tekanan darah diatas 140/90 mmHg maka positif terkena Hipertensi . Gejala gejala Hipertensi Gejalanya mu

7 CARA MENGATASI HIDUNG TERSUMBAT

Image
Hidung tersumbat adalah salah satu gejala gangguan pernafasan, penyumbatan dapat terjadi pada sebelah hidung ataupun kedua hidung. Penyebab hidung tersumbat antara lain karena penyakit ringan seperti flu dan infeksi sinus. Terjadinya peradangan pada lapisan rongga hidung dapat mengakibatkan susah bernafas. Beberapa Penyebab Hidung Tersumbat Antara Lain : Polip Iritasi hidung Sinusitis Sakit Kepala cluster Tumor Debu Asap rokok Benda asing Alergi 7 Cara Mengatasi Hidung Tersumbat : 1. Jangan Membuang Ingus Kuat-kuat Sering kita lihat disekitar kita yang sedang mengalami gejala flu atau pilek membuang ingus kuat-kuat, hal ini hanya membuat lapisan hidung meradang dan hasilnya penyumbatan akan semakin parah. Cara yang tepat adalah buang ingus secara lembut dari 1 (satu) lubang ke lubang lain secara bergantian sehingga tidak membahayakan lapisan hidung. 2. Air Panas Hal ini sangat gampang dan dapat dilakukan sesering mungkin, kelembaban dan uap dari

SINUSITIS dan PENGOBATANNYA

Image
Sinusitis merupakan sebuah penyakit yang hampir sama dengan pilek sebab mengeluarkan lendir dari hidung. Hanya saja, jika pilek bisa disembuhkan dalam jangka waktu yang relatif pendek lain halnya dengan penyakit sinusitis. Umumnya penyakit sinusitis dan pengobatannya memakan waktu yang agak lama. Dibutuhkan ketelatenan dan kedisiplinan untuk mengobati penyakit ini, sebab pengobatan untuk sinusitis harus dilakukan secara continue. Biasanya jika pengobatan dihentikan, maka sinus akan kambuh lagi. Cara Tradisional Untuk Mengobati dan Menyembuhkan Penyakit Sinusitis Berikut ini merupakan beberapa cara tradisional untuk mengobati penyakit sinusitis. Konsumsi air hangat Salah satu pengobatan sederhana untuk sinusitis adalah mengkonsumsi makanan maupun minuman yang hangat. Cara kerjanya ialah terletak dari rambut silia yang akan mengeluarkan lendir yang menempel pada rambut silia. Menghirup uap air hangat Siapkan satu gayung air panas yang sudah dicampur

SENI BELADIRI PALING EFEKTIF DIJALANAN

Image
Sebenarnya tidak mudah untuk membuat daftar 7 (tujuh) jenis seni bela diri yang paling efektif di jalanan. Setelah bertanya sama mbah Google, beliau memberikan banyak informasi mengenai berbagai jenis bela diri, sejarahnya, filosofinya, teknik-teknik yang digunakan dan tokoh-tokoh ternama di masing-masing bela diri tersebut dengan cerita turun-temurun tentang kehebatan mereka yang luar biasa dan ada juga yang memiliki catatan rekor bertanding yang mengagumkan.  Setelah melakukan perenungan beberapa lama guna mencari datangnya ilham dan pencerahan. Akhirnya dapat dibuat juga daftar 7 (tujuh) jenis seni bela diri yang paling efektif untuk street fight atau pertarungan jalanan versi unik lopedia tentunya. Tadinya ane mau bikin daftarnya 3 (tiga) atau 5 (lima) aja, biar ga repot menuangkannya. Tapi memilih 3 (tiga) atau 5 (lima) dari ratusan jenis bela diri dari seluruh dunia malah lebih sulit lagi, jadi diputuskan bikin 7 (tujuh) cabang beladiri aja. 1. Boxing / Tin

MEBACA BUKU UNTUK KESEHATAN

Membaca bukanlah suatu hobi saja namun bisa menjadi sebuah keharusan, karena dengan membaca, pandangan kita dapat menjadi lebih terbuka terhadap hal-hal baru yang tidak kita ketahui sebelumnya. Harga jual buku yang tidak terlalu mahal harusnya membuat kita lebih banyak membaca buku.  Bila sebelumnya membaca identik dengan buku, maka di jaman yang serba digital ini membaca tidak hanya terpaku pada membaca buku karena segala informasi terkini telah tersedia di dunia maya. Pada kali ini setidaknya kita akan membahas bahwa ada 5 (lima) manfaat membaca untuk kesehatan:   Melatih otak Salah satu manfaat membaca buku adalah sebagai latihan otak dan pikiran. Membaca dapat membantu menjaga otak agar selalu menjalankan fungsinya secara sempurna. Saat membaca, otak dituntut unutk berpikir lebih sehingga dapat membuat orang semakin cerdas. Tapi untuk latihan otak ini, membaca buku harus dilakukan secara rutin. Meringankan stres Stres adalah faktor risiko dari beb

5 STRATEGI DALAM MELAKUKAN PEMASARAN

Image
Dalam menjalankan sebuah usaha, ada hal-hal yang lebih penting dibanding menciptakan produk, yaitu pemasaran produk dan jasa yang dilakukan dengan handal. Bisa dikatakan, strategi pemasaran merupakan kunci berhasilnya penjualan suatu produk. Akan tetapi kualitas produk juga tetap perlu diperhatikan karena menjadi poin penting dalam pemasaran tersebut. Setelah anda memastikan produk anda memiliki kualitas yang baik, ciptakanlah strategi pemasaran yang baik dan efektif agar prosesnya dapat berjalan dinamis dan terkontrol. Nah, berikut ini adalah 5 strategi pemasaran dalam berbisnis yang bisa anda terapkan untuk meningkatkan penjualan produk atau jasa Anda : Mengenali Pelanggan Lakukan identifikasi terhadap target pasar anda. Misalnya, jika usaha anda bergerak dalam pemasaran fashion Korea, anda bisa membidik kalangan remaja yang identik dengan demam Korea dan jenis barang yang sedang booming atau digunakan oleh artis-artis korea. Jika usaha anda bergerak dala

HEBAT, USIA TIDAK PERNAH MENYURUTKAN NIATNYA MENCARI ILMU

Seorang kakek berusia 91 tahun, Hermain Tjiknang, menjadi lulusan tertua dalam acara wisuda di kampus Universitas Padjadjaran, Bandung, Selasa, 4 Februari 2014. Berpakaian khas wisudawan, dengan jubah hitam dan toga, Hermain harus duduk di atas kursi roda selama 2 (dua) jam acara berlangsung. Kondisi fisik dan organ tubuh Hermain Tjiknang sudah menurun. Ketika Hermain Tjiknang berbincang dengan wartawan, suaranya terdengar lemah. Adapun pendengarannya sudah menurun. Ketiga anaknya yang mendampingi kadang ikut menjelaskan jawaban Hermain Tjiknang. Hermain menjadi wisudawan tertua dari program doktor Fakultas Hukum dengan disertasi berjudul "Perlindungan Hukum atas Pekerja Alih Daya (Outsourcing) Berdasarkan Keadilan dalam Perselisihan Hubungan Industrial akibat Pemutusan Hubungan Kerja Sepihak" . Karya ilmiah itu ia susun selama 4 (empat) tahun. "7 (Tujuh) kali dicoret-coret dosen pembimbing, saya sempat sakit jantung," ujarnya setelah diwisuda. Saki

MANFAAT SEGELAS KOPI

Kopi merupakan minuman yang membuat kita lebih semangat dan melek dalam melakukan aktifitas sehari hari. Tentunya kopi sangat berguna untuk kita, tapi kopi itu mengandung zat kafein yang tidak baik untuk tubuh, namun selain efek negatifnya kopi juga mempunyai banyak manfaat untuk tubuh diantaranya adalah : Kopi Bisa Mempermudah Membakar Lemak Apakah kamu tahu bahwa kafein ditemukan di nyaris tiap-tiap suplemen pembakaran lemak komersial? Ada argumen baik buat itu .... kafein ialah salah satu zat alami yg memang sudah terbukti meringankan pembakaran lemak. Sekian Banyak studi menunjukkan bahwa kafein sanggup meningkatkan tingkat metabolisme badan kurang lebih 3-11%. Studi lain menunjukkan bahwa kafein dengan cara khusus sanggup meningkatkan pembakaran lemak, sejumlah 10% terhadap orang bersama obesitas & 29% kepada orang kurus. Tetapi, ada bisa saja bahwa resiko ini dapat menyusut kepada peminum kopi jangka panjang. Kafein di dalam Kopi Dapat Meningkatkan Kinerja

13 (TIGA BELAS) CARA MENGATASI SAKIT MAAG

Asam lambung terjadi ketika ada kelebihan sekresi asam dalam kelenjar lambung di perut. Bila sekresi ini terjadi lebih dari biasanya, kamu akan merasakan apa yang umumnya disebut sakit maag. Biasanya, sakit ini dipicu oleh konsumsi makanan pedas. Berikut adalah beberapa solusi untuk menyembuhkan keasaman lambung, seperti yang dilansir di timesofindia.indiatimes.com. 1. Hindari minuman bersoda dan kafein. Pilih teh herbal sebagai gantinya. 2. Minum segelas air hangat setiap hari. 3. Masukan pisang, semangka, dan mentimun dalam menu harian kamu. Jus semangka sangat bagus untuk menyembuhkan keasaman lambung. 4. Minum segelas susu setiap hari. 5. Membuat interval waktu yang panjang antara waktu makan adalah salah satu penyebab meningkatnya keasaman lambung. Makanlah dalam porsi kecil tetapi teratur. 6. Cobalah untuk menghindari acar, makanan pedas, cuka, dan sebagainya. 7. Rebus daun mint dan minum airnya setelah makan. 8. Mengisap sepotong cengkeh merupakan obat ya

MENURUNKAN KADAR ASAM URAT

Penyakit asam urat merupakan penyakit yang familiar di Indonesia. Walaupun begitu tidak semua orang mengerti apa yang dimaksud dengan asam urat sebenarnya. Dilansir dari indiatimes.com , asam urat sendiri merupakan produk limbah yang dihasilkan dari metabolisme makanan. Semakin banyak makanan mengandung asam yang kamu konsumsi, maka produksi asam urat akan berlebih. Datangnya asam urat biasanya ditandai dengan rasa nyeri di beberapa bagian tubuh yang sangat tidak nyaman. Berikut adalah hal yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan asam urat yang berlebih dalam tubuh. Ganti pola makan Jika anda sering menderita asam urat, coba periksa kembali pola makan yang selama ini kamu lakukan. Hindari mengonsumsi makanan tinggi purin (zat kimia yang mampu menyebabkan produksi asam urat) seperti daging merah, ikan kalengan, jerohan, kacang-kacangan, kembang kol, dan jamur. Batasi pula penggunaan garam berlebih dalam masakan. Kurangi gula Menurut sebuah penelitian yang dilansir

MENGENAL SEJARAH JOGO DO PAO

Sejarah Banyak sosiedade memandang pedang seperti senjata yang sakti, dan hanya dipegang oleh ksatria. Masyarakyat biasa tidak bisa menggunakan pedang, dan sebab itu mereka mengembankan macam-macam sistem untuk bisa bela diri atau berkelahi dengan tangan kosong saja atau dengan alat-alat sehari-hari.  Siapa yang menggenal cerita tentang bagaimana karate muncur di Okinawa (dan kata “karaté” berarti “tangan kosong” di dalam bahasa Jepang) juga mengetahui bahwa sistem ini muncur bersamaan dengan kobudo, yang meliputi teknik dengan menggunakan parang, toya, alat dibuat dari kayu untuk menggiling padi dan lain-lain.  Dengan alat-alat dan teknik ini petani atau nelayan bisa melawan, ketika memerlukan, samurai kuat yang menempati tanah-air mereka dan menggunakan katana-samurai atau tombak dan pedang lain-lain perang. Di Negara Portugal juga masyarakat biasa memunculkan sebuah sistem untuk membela diri menggunakan toya yang pengembala dan petani biasanya bahwa kemana-mana,

MENGENAL SEJARAH ESKRIDO

Eskrido adalah seni bela diri Negara Filipina yang merupakan penggabungan Eskrima, Aikido, dan Judo, juga sistem bela diri Negara Jepang lainnya. Eskrido diciptakan oleh Grand Master Ciriaco "Cacoy" Cañete yang merupakan keluarga pendiri aliran bela diri bertongkat Doce Pares. Ciri-ciri dalam teknik eskrido adalah menampilkan gaya khas teknik arnis-eskrima yang digabungkan dengan kuncian dan bantingan Jujutsu. Selain itu eskrido bisa juga diartikan sebagai eskrima khas Doce Pares, praktisi eskrido biasa disebut sebagai “eskridoist”, “eskridistas” atau “eskridonauts”.  Sejarah Ciriaco Cañete, atau 'Cacoy' sebagai panggilan yang dikenal di kalangan eskrimador, lahir pada bulan Agustus tahun 1919 di San Fernando kira-kira 30 kilometer di selatan dari Cebu City, di Pulau Cebu, di wilayah Visayas, Negara Filipina. Ia adalah anak bungsu dari 12 (dua belas) bersaudara. Pada awal usia 7 (tujuh) tahun dia telah menjadi eskrimador, belajar dari saudara tertu

MENGENAL SEJARAH ESKRIMA

Eskrima atau Escrima adalah seni bela diri Negara Filipina yang menggunakan senjata berupa tombak dan pedang/parang sebagai alat pertarungan. Selain itu ada sebutan lain yaitu Kalis, Arnis atau Arnis de Mano (perkerasan terhadap tangan). Bisa juga disebut sebagai FMA ( Filipino Martial Arts ). Eskrima atau Arnis adalah kata dasar yang selalu diikutkan dari beberapa nama seni bela diri yang dipakai di Negara Filipina dewasa ini. Sedangkan Kali lebih dikenal di Amerika Serikat dan Eropa, sebenarnyah sebutan ini jarang di gunakan di Negara Filipina karena kata tersebut adalah kata yang tidak diketahui, tetapi melihat perkembangan yang begitu populer di luar Negara Filipina dan mempengaruhi praktisi asing, akhirnya kata Kali dipakai menjadi bagian dari seni bela diri Negara Filipina. Kalis adalah satu kata yang berarti senjata tajam berupa keris, atau berupa Arit, akhirnyah kata Kalis ini menjadi salah kaprah diterjemahkan sebagai asal kata dari Kali (catatan: bahasa Filipi